Friday, July 8, 2016

Profile dan Fakta Shin Jae Ha



Bagi penggemar drama Korea, pernah nggak sih saat waktu asyik nonton drama terus tiba-tiba salah fokus, bukanya sama pemain utamanya tapi malah sama pemain pendukung ataupun sama mas-mas(?) yang numpang lewat cuman 1-2 episode?

Kalo pernah berarti saya nggak sendirian disini, karena saya sering banget nggak fokusnya haha, salah satu korban(?) ketidak fokusan saya adalah Shin Jae Ha. Hmm... siapa ya? makanya saya kenalin dulu biar pada kenal heee, yuk disimak!

Profile

  • Nama              : Shin Jae-Ha
  • Hangul           : 신재하
  • TTL                : Korea Selatan, 2 April 1993
  • Tinggi Badan : 178 cm
  •  Pendidikan    : Universitas Dan Gook  (Jurusan Musical) 
  • Agency            : iNT Entertainment 
  • Hobi                : Menyanyi
  • Keahlian         : Menyanyi, Menari (Modern dance, Ballet), Berenang, Snowboarding, Skating, Kendo
  • Tahun aktif     : 2013 - sekarang
  • Twitter            : jhsola
  • Instagram       : SHIN_JAE_HA
  • Facebook        : shinjaeha0402
  • Official page   : jaeha

Movies

  • Set Me Free | Geoin (2014) - Bum-Tae
  • Futureless Things | Yigeotyi Wooriui Ggeutyida (2014) - Hyun-Soo

Drama Series

  • Wanted (SBS / 2016) - Lee Young-Gwan
  • Memory | Gieok (tvN / 2016) - Kang Hyun-Wook
  • Page Turner (KBS2 / 2016) - Jin Mok
  • Remember (SBS / 2015-2016) - Seol Min-Soo
  • Girls’ Love Story (Daum tvPot /2015) – Shin Jae Ha  
  • Cheer Up! | Balchikhage Gogo (KBS2 / 2015) - Tae-Pyung (anggota klub Baekho)
  • Hello Monster | Neoreul Gieokhae (KBS2 / 2015) - serial killer (ep.5) 
  • Forever Young (VTV3) - Ji Yong
  • Pinocchio (SBS / 2014-2015) - Ki Jae-Myeong (muda)
  • Secret Love (Dramacube / 2014) 

TV Movies

  • Mystery Freshman | Mystery Shinibsaeng (SBS / 2016) - Do-Yoon 


Fakta

  1. Di Film 'Futureless Things' Jae Ha berciuman dengan lawan mainya Gong Myung (5urprise)... (LOL Yes! He acts as a gey here)
  2. Menurutnya ‘Pinocchio’ adalah drama yang paling berarti dalam karirnya sebagai seorang aktor, karena merupakan drama pertamanya dan juga dia mendapat peran yang lumayan sulit untuknya.
  3. Dia mendapatkan luka ditanganya pada saat dia memegang piala di drama ‘Pinocchio’, dan berdarah tepat disaat aba-aba pengambilan gambar dimulai. Jadi dia berpikir dia akan kena marah jika memberitahu yang lain. Jadi dia hanya menutupinya dengan menggunakan tisu, namun kemudian ketahuan oleh sang direktur dan dia pun kena marah.
  4. Sangat terkenal di vietnam karena drama ‘Forever Young’ yang merupakan drama produksi gabungan antara korea selatan dan vietnam.
  5. Pernah mendapat hadiah sebuah cincin dari seorang penggemar.
  6. Jaeha mendapatkan banyak surat dari fans saat fan meeting di Vietnam, namun dia tidak bisa mebacanya karena menggunakan bahasa Vietnam.
  7. Kemunculanya sebagai kameo di serial drama ‘Remember – War of the Son’ sangat mendadak, dia mendapat skrip hanya sehari sebelum shooting untuk peranya dilakukan
  8. Jaeha mengatakan kalau dia lebih lagi menyukai Yoo Seung Ho sebagai seorang  fans setelah beradu akting di drama ‘Remember’ karena menurutnya Yoo seung Ho itu sangat baik
  9. Di drama ‘Remember’ Jaeha sangat menyukai adegan dimana dia menerima sepasang sarung tangan dari Yoo Seung Ho, karena dia merasa menjadi lebih dekat dengan Yoo Seung Ho
  10. Jaeha  ingin mencoba  peran sebagai seorang psikopat, seperti peran Park Bo Geum di 'Hello Monster'. Selain itu juga dia ingin mencoba peran diserial laga dan juga serial kolosal.
  11. Role modelnya  adalah aktor Cho Seung Woo
  12. Pernah dua kali main drama bareng Jisoo, yaitu di ‘Cheer Up! Go Go’ dan ‘Page Turner’

Jadi... pernah lihat? saya sendiri pertama notice sih di 'Pinocchio' walaupun waktu itu belum seneng banget hehe, dan waktu dia muncul di 'Hello Monster' langsung aja "eh? kaya pernah lihat deh" dan bener aja emang si Ki Jae-Myeong muda. 

Dari sekian drama yang dia main didalamnya, baru separuh yang saya tonton... 'Pinocchio, Hello Monster, Remember, Cheer Up!, Page Turner, dan yang lagi tayang saat ini (Juli 2016) Wanted. Dan dari drama-drama tersebut semuanya saya rekomendasikan karena memang bagus ceritanya kecuali Hello Monster memang asik buat ditonton tapi tidak terlalu giamana gitu alias just okay, tapi itu juga pendapat pribadi sih mungkin banyak juga yang suka sama Hello Monster :D

Terus untuk film, dari keduanya yang pernah tonton cuman utureless thing (iya yang dianya gey haha), dan jujur pake banget film ini tuh boringggg, jalan ceritanya nggak bisa diterima oleh otak saya yang terlalu sederhana :D

Baiklah untuk sekarang ini segini saja ocehan saya tentang Shin Jaeha, mungkin lain kali saya akan coba bahas satu persatu peran dia di drama dan film yang sudah saya tonton, semoga tulisan saya ini membuat yang bacanya makin suka dan penasaran sama dia hehe

See Ya!! ^^

BONUS!!
Jaeha jaman dulu... Masih unyu-unyu ^^

unyu juga hehe
winkeu plus hateu *i'm dead~








Sumber :
- http://www.innexttrend.com
- Wikipedia
- asianwiki 
- (Arirang News) KBS
- Oh My Star
- StarNews
- OSEN
- iONE
dan berbagai sumber lainya.

TAKE OUT WITH PROPER CREDIT!



2 comments:

  1. Yoyoyo whats’up brow and sist...
    Buat kamu para pecinta drama korea buat download nih aplikasi yang satu ini namanya MY DRAKOR gampang banget loh download dan istall-nya kalian tinggal buka aplikasi Google Play Store nya dan tinggal cari deh MY DRAKOR
    Download di
    https://play.google.com/store/apps/developer?id=MyDrakor&fbclid=IwAR2mNKHIpZCXxSG7OFf_0hqPFp2Hp7VGisGdCbGZdOqp0HYWxPOxjv35XtU

    ReplyDelete
  2. Ada ga ya yg mampir kemari gara2 dia main oke bgt di Welcome 2 Life sbg Yun pil woo..

    ReplyDelete